Cari Artikel

13 Mei 2014

Semakin Dekat Dengan Ramadhan

Sudah hampir dua tahun meninggalkan kota Jakarta, menempati kota yang baru surabaya, tak kalah sumpeknya sih, tapi jauh lebih baik :D dari Jakarta. Bisa lebih dekat keluarga tentunya dan yang paling pasti jauh dari macet yang gila.

Sudah satu kali lebaran di lewatkan di negara baru ini, semakin dekat ke lebaran berikutnya, mungkin dua bulan lagi ngga lebih. Dan masa yang paling dekat dan dinanti yaitu puasa, bulan puasa, bulan mengasah ketajaman hati, bulan ujian buat semua orang yang beriman, bulan yang dinanti meskipun beberapa orang Islam dalam hatinya ada yang bilang "yah puasa lagi, ga makan lagi" biarlah itu urusan hati masing-masing.
Tapi yang jelas kurang dari dua bulan lagi puasa akan datang, berbagai persiapan menjelang puasa, dengan puasa, rajab, sya'ban serta persiapan persiapan mental lainnya sepatutnya dilakukan.


Mempersiapkan diri berlatih dengan rajab dan sya'ban, semakin full semakin baik, pengennya sih begitu, tapi apa daya. Mempersiapkan mental, mempersiapkan target-target dengan mengingat target tahun kemarin dan meningkatkan targetnya bila dirasa tahun kemarin berhasil. Banyak hal bisa dilakukan untuk menyambut ramadhan yang semakin dekat ini.
Semakin baik persiapannya semakin berhasil melewati ujian ramadhan, pasang target ramadhan tahun ini dan bila perlu upgrade target untuk tahun depan, jangan hanya flat/stag/datar-datar saja.
Kota baru, kehidupan baru, ramadhan baru, semoga Allah memberikan jiwa dan semangat yang baru yang lebih baik, amin, semoga bermanfaat.

1 komentar:

  1. Artikel yang sangat bermanfaat, kunjungi juga dong www.biologi.uma.ac.id dan www.uma.ac.id

    BalasHapus

Silahkan Tinggalkan Jejak Disini

Google Search Cari Info